Humor : Hanya Satu Kata

Setelah menderita sakit untuk sekian lamanya, seorang wanita mati dan tiba di pintu masuk surga. Ia mengintip melalui celah-celah pintu masuk dan melihat sebuah meja makan besar yang penuh dengan hidangan. Sekeliling meja itu duduk kedua orang tuanya dan orang-orang yang ia kasihi, namun telah meninggal dunia sebelumnya.

Mereka melihat wanita itu dan mulai memanggil untuk menyambut kedatangannya. “Halo, kami sudah menantimu! Senang sekali kita boleh bertemu lagi!”

Ketika petugas gerbang surga tiba, wanita itu berkata, “Tempat ini begitu indah. Bagaimana aku dapat masuk?”.

Petugasnya menjawab, “Anda hanya diminta untuk mengeja satu kata saja”. “Kata apa itu?”, tanya wanita itu. “Kasih”. Wanita itu dengan mudah mengeja kata kasih dengan benar dan langsung masuk ke surga.

Setelah 2 tahun kemudian, ia diminta oleh penjaga pintu gerbang untuk mengganti menjaga pintu gerbang hari itu. Ketika wanita sedang menjaga pintu masuk surga, suaminya tiba di gerbang. “Aku tak mengira bertemu denganmu di sini”, kata wanita itu. “Bagaimana keadaanmu?”

“O, aku baik-baik saja setelah kamu mati,” jawab suaminya. “Aku telah menikah lagi dengan seorang wanita cantik lagi muda belia. Kemudian aku memperoleh hadiah utama dari lotere. Aku menjual rumah kecil kami dan membangun sebuah rumah besar. Aku dan isteri melancong dan berkeliling dunia selama satu tahun. Ketika kami berlibur, kami sedang bermain ski air hari ini. Aku jatuh, skinya menghantam kepalaku dan sekarang aku berada di sini. Bagaimana aku dapat masuk surga?”

“Kamu hanya perlu mengeja satu kata, ” jawab wanita itu. “Dan apa katanya?” tanya sang mantan suami.
“Czechoslovensko”

Previous
Next Post »