Suara Guntur

“Bakarlah semak seperti yang Engkau lakukan untuk Musa, Tuhan, dan aku akan ikut Engkau. Runtuhkanlah dinding-dinding Yerikho, Tuhan dan aku akan bertempur. Redamkanlah badai seperti yang Kau lakukan di danau Galilea, Tuhan dan aku akan dengar.”

Demikian orang itu duduk di sebelah semak, dekat dengan dinding-dinding di tepi laut dan menanti Tuhan berbicara kepadanya.

Dan Tuhan mendengar orang itu, sehingga Tuhan menjawab. IA mengirim api, tidak untuk membakar semak, melainkan untuk gereja. IA meruntuhkan dinding-dinding, tidak yang dibuat dari batu, melainkan dari dosa. IA meredam sebuah badai, bukan di laut, melainkan dari jiwa.

Kemudian Tuhan menanti orang itu agar ia menjawab. Dan Ia menanti… Dan menanti… Dan menanti…

Namun, karena orang itu memperhatikan semak-semak, dan bukan hatinya; batu dan bukan kehidupannya, laut dan bukan jiwanya, maka orang itu mengambil kesimpulan bahwa Tuhan tidak melakukan apa-apa.

Akhirnya, ia memandang Tuhan dan bertanya, ”Apakah Engkau telah kehilangan kuat-kuasaMu?”

Dan Tuhan memandangnya dan berkata, ”Apakah kamu telah kehilangan pendengaranmu?”

“Hearing God through the Storm”
Max Lucado
Previous
Next Post »